Kegiatan Bersama

Kegiatan SD Tanah Tingal akhir-akhir ini sangat banyak dan menyenangkan!

Dengan metode pembelajaran yang santai namun serius ini membuat anak-anak merasa sangat nyaman berada di sekolah loh!

Kami akan membagikan cerita kegiatan-kegiatan kami di SD Tanah Tingal belakangan ini. Dimulai dari kegiatan makan bersama di hari rabu ceria. Yup! kegiatan makan bersama ini adalah kegiatan rutin yang biasa kami lakukan setiap bulan dihari rabu. Kegiatan makan bersama tidak hanya makan bersama guru dan seluruh murid, tapi juga dengan seluruh staff di SD Tanah Tingal! Dalam kegiatan ini, anak-anak bisa saling berbagi makanan mereka satu dengan yang lain, selain itu lewat kegiatan ini anak-anak juga bisa lebih mengenal kakak dan adik kelasnya lebih dekat.

       

 

Selain kegiatan makan bersama di atas, kami akan membahas pembelajaran-pembelajaran siswa kami di sekolah.

Di SD Tanah Tingal, anak-anak dapat menuangkan ide kreatif mereka dengan bebas loh! Kebanyakan metode pembelajaran yang diajarkan oleh guru masing-masing didalam kelas ialah berkreasi. Seperti kegiatan adik kelas 2 SD ini. Tanaman yang indah dan menarik ini adalah hasil dari kreasi anak-anak kelas 2! Mereka hanya menggunakan botol bekas yang sudah tidak terpakai, kemudian mereka gunting sesuai keinginan dan di cat dengan warna dan corak yang mereka inginkan. Setelah selesai membuat tabulampot dari botol bekas ini kemudian anak-anak menanamkan bunga di tabulampot tersebut. Hasilnya, jadilah seperti ini ^^

               

 

Bagaimana? Menarik sekali kan sekolah di SD Tanah Tingal!? 🙂